EXPO & Competition PENS Lamongan

Politeknik Elektronika Negeri Surabaya Kampus Lamongan (PENS PSDKU Lamongan) menyelenggarakan acara EXPO pada tanggal 28 Oktober 2023 di kampus PENS Lamongan. Acara ini memiliki beragam kegiatan menarik dan dapat diikuti oleh teman-teman pelajar SMA/SMK sederajat.

Acara yang akan diselenggarakan, salah satunya adalah workshop dengan tema seputar teknologi informasi dan multimedia. Kegiatan workshop yang pertama memiliki tema tentang React Native, yang diharapkan mampu memberikan beberapa ilmu yang berkaitan dengan desain dan perancangan aplikasi-aplikasi berbasis android, iOS, dan operating system mobile lainnya.
Kegiatan workshop yang kedua bertemakan tentang Cinematography yang diharapkan dapat memberikan ilmu-ilmu dasar yang berkaitan dengan pembuatan sebuah sinema, film, atau video pendek.

Tidak hanya itu, kegiatan EXPO ini juga akan memiliki beberapa kompetisi di bidang pembuatan film pendek, IT Preneur, dan E-sport, dimana E-sport yang digandeng adalah Mobile Legends:Bang-Bang. Dan berikut di bawah ini adalah beberapa keterangan tentang ketentuan peserta kompetisi E-sport.

Jika Anda berminat untuk mengikuti kegiatan-kegiatan EXPO tersebut, khusus untuk siswa/siswi SMA/SMK sederajat tidak dipungut biaya (free registration). Dan akan ada juga sertifikat, trophy, serta hadiah untuk pemenang kompetisi.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi :

  • 0858-5045-1542 (Mohammad Robihul Mufid)
  • 0813-5813-1735 (Darmawan Aditama)

Kami tunggu kehadiran teman-teman semua di acara EXPO & Competition PENS Lamongan.

Leave a Comment